Sabtu, 04 Agustus 2012

BAKPAO KETAN HITAM ISI DURIAN

Bakpao memang terkenal dengan teksturnya yang empuk dengan warnanya yang putih bersih. Tapi pernahkan Anda mencoba membuat bakpao dengan tepung ketan hitam? Nah, jika belum Anda wajib mencoba resep berikut ini. Isinya pun bukan kacang hijau atau ayam melainkan durian. Hmm... pasti tak kalah nikmatnya!



Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan Kulit:
300 gram tepung terigu protein rendah 
60 gram tepung ketan hitam 
2 sendok teh (8 gram) ragi instan 
1/2 sendok teh baking powder 
75 gram gula pasir 
25 gram susu bubuk 
195 ml air es 
30 gram mentega putih 
1 sendok teh garam 

Bahan Isi :
100 gram durian tanpa biji 
50 gram gula pasir 
125 ml santan dari 1/4 butir kelapa 
1/8 sendok teh garam 
Cara membuat:
  1. Isi, blender durian dan santan lalu masak di dalam wajan bersama gula dan garam sambil diaduk hingga kalis. Angkat dan dinginkan. Bentuk bola-bola.
  2. Bahan kulit, campur rata tepung terigu, tepung ketan hitam, ragi instan, baking powder, gula pasir, dan susu bubuk. Masukkan air es. Uleni sampai kalis.
  3. Tambahkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
  4. Timbang adonan masing-masing 15 gram. Diamkan 10 menit. Pipihkan. Beri isi. Bulatkan. Letakkan di kertas bakpao.
  5. Diamkan 45 menit sampai mengembang. Kukus 10 menit di atas api sedang sampai matang.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar