Senin, 08 Juni 2015

NASTAR LAPIS COKLAT WARNA WARNI



Entah kenapa tiba-tiba pengen buat kue, nekat bikin nastar coba-coba secara masih amatir dalam dunia perkuean.
Jika ingin nastar yang lebih renyah bisa ditambahkan tepung maizena.
3
  • Yunita Dwi Jayani
    • Yunita Dwi Jayani
      • Raisa
      • Hes Hidayat
        • Akari Papa
          • Raisa
            • Akari Papa

            Bahan-bahan

            200 gramTerigu
            75 gramGula halus
            2 butirKuning TELOR
            200 gramMargarin
            50 gramKeju (diparut)
            1/2 batangCoklat batang
            secukupnyatoping warna warni
            +

              Langkah

              1. 1
                Kocok margarin, gula halus dan kuning telor sampai bercampur rata.
                +
                • 2
                  Tambahkan keju parut dan tepung terigu, aduk rata tips: sebaiknya mengaduk pakai tangan saja
                  +
                  • 3
                    Setelah tercampur rata dan tidak lengket ditangan kemudian dibentuk memanjang seperti silinder/ seperti jari tangan.
                    +
                    • 4
                      susun rapi dalam loyang, panggang dalam oven bersuhu 180 derajad C selama kurang lebih 25 menit. dinginkan NB: saya memanggang dengan oven tangkring biasa, mungkin dengan oven listrik waktu yang dibutuhkan akan lebih sedikit.
                      +
                      • 5
                        Setelah dingin olesi dengan coklat yang sudah dilelehkan .Segera taburi dengan toping warna warni. masukkan dalam toples. Sajikan.

                      Tidak ada komentar:

                      Posting Komentar